Home » , » Tutorial Edjing : Fungsi Tombol Aplikasi Edjing di android

Tutorial Edjing : Fungsi Tombol Aplikasi Edjing di android

Aplikasi Edjing ini gunanya sama dengan software virtualdj 8, yaitu untuk mixing lagu seperti yang Dj lakukan. Hanya beda hardware yang digunakan saja. Jika biasanya menggunakan Pc atau laptop, maka Edjing ini digunakan di Android smartphone dan tentu fitur tidak selengkap seperti versi komputer. Untuk bisa menggunakan Aplikasi Edjing ini agar bisa mixing lagu seperti Dj ada beberapa hal yang harus kita ketahui. Berikut akan kita bahas satu persatu tentang Fungsi Tombol Aplikasi Edjing di android.

Fungsi Tombol Aplikasi Edjing di android

Fungsi tombol yang penting di apk Edjing :

a. Automix fitur.

Fitur ini berfungsi untuk membuat lagu-lagu yang ada di playlist yang sebelumnya sudah di atur, akan di mixing secara otomatis oleh Aplikasi dj Edjing ( tempo akan di synced). Jadi bisa dibilang ditinggal tidur pun proses mix akan dilakukan otomatis oleh aplikasi selama lagu-lagu di playlist masih ada.

Fitur automix pasti selalu di sediakan pada setiap software Dj karena tujuannya agar meringankan pekerjaan dj, tanpa harus mixing secara manual. Dan jika fitur shufftle ( acak ) tidak diaktifkan, maka lagu akan diambil satu persatu secara berurutan. gitu sob..

b. Tombol Sync

Tombol sync di edjing berfungsi untuk menyamakan tempo / bpm 2 lagu yang di load ke deck. Misalnya, lagu di deck 1 (aktif) bpm 127, di deck 2 125, maka jika di klik sync lagu di deck 2 akan menjadi 127 bpm. Termasuk juga berfungsi untuk menyamakan ketukan lagu.

c. Tombol Crosfadder

Tombol ini untuk proses mixing lagu, dimana jika tombol crossfader di geser ke kanan maka lagu yang aktif keluar ke speaker adalah lagu yang di deck sebelah kanan dan sebaliknya.

d. Record / Rekam

Tombol ini untuk merekam lagu-lagu yang di mix di Edjing letaknya di sebelah tombol automix. Cara merekam di edjing cukup klik tombol record dan start record, untuk stop klik kembali tombolnya. Hasil rekaman akan masuk ke dalam library.

e. Tombol Fx Edjing

Digunakan untuk memberi fx pada proses mix yang sedang dilakukan, fitur ini jarang dipakai hanya pada timing tertentu saja.

d. Tombol Pitch :

Berfungsi untuk menambah tempo / bpm lagu secara manual , caranya klik pada area piringan / vinyl drag ke atas untuk tempo naik, sedangkan kebawah untuk tempo turun. Ini adalah proses speed hunting di Edjing secara manual menyamakan bpm lagu. Mau lihat video di bawah ?


Fungsi tombol aplikasi Edjing di android lainnya silahkan di coba satu persatu nanti akan tahu fungsi-fungsinya, ane bahas sementara seperti di atas. Atau lihat video di atas untuk mengetahui lebih banyak , termasuk penggunaan Fx. Selanjutnya tentang tutorial Edjing, baca postingan tentang menggunakan Pre cue, dan selamat mencoba.

Jangan lupa  baca juga article lainya tentang aplikasi dj di Android, agar banyak pilihan. Semoga bermanfaat.

Hendryal
DJ tips dan Tutorial Fl studio Updated at: 02.18

4 comments:

  1. Gan yg di putar lagu apa aja... mohon pencerahannya.. maklum masih newbie

    BalasHapus
    Balasan
    1. ya bebas sob ( khusus buat djing)..yg penting lagunya masih full kalo buat di mixing..bukat yang radio edit

      Hapus
  2. Gan, gw masi gak ngerti ama tombol fx, trus yg gambar headset, sama sync, jelasin lagi gan :v

    BalasHapus

Thank for your comment, bro ! Di larang mencamtumkan link hidup. Bantu share articlenya ke teman lainnya.