Home » , » CDJ Vs SOFTWARE, apa saja kelebihan dan kekurangannya

CDJ Vs SOFTWARE, apa saja kelebihan dan kekurangannya

Saya yakin kita pasti pernah melihat seorang DJ dalam melakukan aksinya menggunakan Software seperti, Virtual DJ, Tractor Dj, Deckdance, dan lainnya yang banyak beredar di internet. Termasuk saya juga sampe sekarang masih menggunakannya. Yang saya gunakan adalah Virtual Dj ver 5.2 pro ( sekarang sudah versi 8 ). Saya sangat menyukai dalam hal mixing, beatmaching and sangat mudah di pahami. Namun ketika aksi saya tetap menggunakan CDJ 1000 seperti gambar di bawah.>

alat dj vs dj software
Karena saya merasa puas dan lebih di bilang ada seninya. Serta kualitas suara yang bagus karena menggunakan CD audio format. Lain halnya dengan menggunakan software. Mungkin dari sisi fitur software lebih enak dan aman saat Aksi. Jarang sekali ketika kita aksi mengalami SONG JUMP (lagu lompat beat) karena engine dari software sudah menyamakannya betul gak??

Di bawah ini saya tuliskan kelebihan dan kekurangan masing-masing antara CDJ dan Software menurut pengalaman saya dan teman-teman:

CDJ TOOL

Kelebihannya:

- Kualitas suara lebih bagus (Format CD)
- Umum di berbagai tempat Entertaiment, club selalu ada
- Lebih mudah dalam menggunakan nya (tombol sedikit).
- Untuk style dalam aksi lebih keren.
- Banyak di pakai diseluruh dunia.
- Kualitas suara saat Mixing lebih bagus.
- Lebih membuat kita menjadi kreatif.
- Scratching lebih mudah.
- Kita lebih tertantang agar lebih kreatif
- Familiar di masyarakat.

Kekurangan :

- Fungsi Loop lebih sedikit di banding software.
- Sering nya lagu lompat pada hitungan bar.
- Lebih banyak memakai CD untuk koleksi lagu sehingga ketika terlalu banyak kita susah menemukannya. Dan itu kadang membuat kita jadi kesal dan menggangu konsentrasi saat deejaying.
- Berat di bawa kemana-mana.
- Saat aksi kadang kita perlu kerja keras. Karena tidak adanya full wav grafik lagu pada alat, sehingga kita mesti dengarkan lagu kedua dahulu untuk mengetahui timingnya atau detail lagu kedua (kecuali kita sudah hafal).
- Tidak adanya fungsi auto beatmaching. Jika ada pun kadang-kadang tidak pass.
- Biaya nya mahal untuk memilikinya.

DJ SOFTAWARE

Kelebihanya:

- Sangat aman dan mudah di pakai bagi pemula dalam menyamakan ketukan (beatmaching). Karena software memiliki fungsi auto beatmaching.
- Fungsi loop lebih banyak dan selalu syncron dan tepat sesuai ketukan.
- Saat pencarian lagu lebih mudah dan cepat. Hanya dengan mengetik pada kolom search.
- Database lagu kita lebih banyak karena menggunakan format Mp3 or format lainnya. Sehingga kita tidak direpotkan harus selalu BURN CD.
- Lebih murah di banding CDJ tool. Hanya menggunakan PC/notebook standar kita sudah bisa menggunakan nya.

- Sangat mudah untuk membuat MIXTAPE kita.
- Grafik lagu lebih jelas. Sehingga dengan melihat grafik saja kita bisa tahu dimana kita harus melakukan perpindahan lagu.
- Mudah dalam membuat playlist. Lebih jelasnya download versi demonya di sini >> www.virtualdj.com
- Dan banyak lagi kelebihan nya. Bagi kamu yang sudah menggunakan pasti tahu.

Kekurangan:

- kualitas output nya sangat jauh di banding CDJ tool. Karena menggunakan file mp3 atau lainnya yang di compress (dikecilkan)

- karena fungsi automatis-nya kadang membuat kita jadi kurang berkembang, walaupun kita sangat di manjakan karena lebih enak dan mudah di banding CDJ 1000, dalam proses mixing.
- Dalam hal style lebih keren memakai CDJ.
- Untuk SCRATCHING sulit. Kecuali memakai external tool.
- Jika kita beralih ke CDJ tool kita akan kesulitan. Karena pada CDJ tool kita lakukan secara manual.

- Pengaturan LOW, HIGT, MIDLE pada saat crossing lebih sulit karena menggunakan mouse atau keyboard jika pada software menggunakn internal mixer setting. Detailnya disini untuk pengaturan Internal mixer setting. Disarankan jika menggunakan software lebih baik memakai external mixer, dan dua output sound baik Card atau USB sound. Detail disini>> www.soundblaster.com.

Ini adalah menurut pengalama saya. Mungkin rekan-rekan yang lain mempunyai pengalaman berbeda saat djing baikmenggunakan cdj or software, silahkan comment. Dan kesimpulannya apapun yang kita gunakan baik CDJ 1000 atau DJ software itu adalah pilihan kita. Saya pikir yang menunjang ketenaran seorang DJ adalah PERFORMING nya dan cara penyajianya kepada audien. Setuju??

Hendryal
DJ tips dan Tutorial Fl studio Updated at: 02.21

5 comments:

  1. soal kualitas CDJ yang lebih bagus tergantung juga, masalahnya kan kebanyakan sekarang orang nge-burn CD dengan lagu lagu yang didapetin di online store (format MP3), jadi meskipun format CD tapi kualitas MP3

    Di lain pihak online store ada yang memberikan pilihan untuk mendownload dalam format WAV yang lossless, memberikan kualitas yang sama dengan CD

    Meskipun kalo soal suara, vinyl tetap menang dibanding CD sekalipun

    BalasHapus
  2. thank commentnya sob..ane setuju soal kualitas vinyl memang lebih bagus di banding cd audio..

    BalasHapus
  3. saya skfg djing menggunakan BCD 3000 uda byk kemudahan scratch bagus mudah digunakan gak kala kerennya fx byk pokoknya oke lah....apalagi fasilitasnya bisa tambah pake cdj klop sudah.....BCD 3000 mantap

    BalasHapus
  4. sip bro..memang sih bcd 3000 lebih enak..lanjutkan bro.w juga mo tuh alat..tapi w lebih mantap pake cdj 1000

    BalasHapus

Thank for your comment, bro ! Di larang mencamtumkan link hidup. Bantu share articlenya ke teman lainnya.