Dalam menggunakan aplikasi virtual dj 8 tentu saja harus melakukan pengaturan - pengaturan sendiri agar lebih mudah. Salah satunya adalah Pitch range. Fungsi dari pitch range di virtual dj adalah untuk mengontrol nilai pitch / tempo pada lagu. Seberapa besar sebuah lagu bisa di naik turunkan bpm / temponya, di control oleh pengaturan nilai Pitch range.
Jika di alat dj sama dengan master tempo ( +6, +10, 16 - wide ). Umumnya di cdj berada pada nilai +10 pada tempo. Makin besar nilai maka makin jauh jangkauan jumlah tempo / bpm bisa di naikkan atau turun. Tergantung genre lagu yang di mainkan. Dulu waktu masih aktif djing Ane biasa set ke +10, main genre progressive house.
cdj 900 tempo set |
Bedanya di aplikasi Virtual DJ nilai berupa percent ( 6 - 100 % ), yang terdapat di menu pitch range. Nilai percent mempengaruhi jumlah jangkauan bpm lagu. Misalnya lagu dengan bpm 100 harus naik ke 120, jika nilai pitch 12%, maka tidak akan bisa. Jadi harus merubah pengaturan pada pitch range agar sampai. Contoh kaya gambar dibawah. maunya ke 126 tapi tidak sampai.
Dalam dunia DJ pitch range di atur agar lagu pada deck B misalnya bpm nya rendah, sedangkan di Deck A tempo / bpm tinggi. Jadi agar bpm lagu pada deck B bisa sama dengan lagu yang di Deck A, maka harus merubah nilai pitch range.
Tutorial cara merubah nilai pitch range /tempo pada Virtual dj 8 :
Sangat mudah, jika kalian belum tahu. Langkahnya cukup klik tombol bulat di bawah tombol - + seperti gambar di atas. Akan muncul menu termasuk pitch range.
Nah selanjutnya tinggal pilih nilai pitch range target sesuai kebutuhan. Secara default tanpa di rubah pada virtual dj 8 nilainya adalah 12 %. Jika main genre lagu yang bpm-nya tak jauh berbeda, tidak perlu merubah bagian ini.
Terkecuali di butuhkan. Misalnya mau mixing cross genre dari hip hop ke Electro house ( 2 genre ini punya perbedaan tempo yang jauh ).
Jadi intinya :
Jika kita ingin menaikkan atau menurunkan tempo / bpm lagu agar sesuai dengan yang kita inginkan, maka cara mudahnya adalah dengan merubah nilai pitch range ini. Ini berlaku tidak hanya pada aplikasi Virtual DJ 8 saja, tapi rata - rata semua software dj ada pengaturan ini. Semoga bermanfaat buat kalian yang lagi cari cara buat rubah pitch range
0 comments:
Posting Komentar
Thank for your comment, bro ! Di larang mencamtumkan link hidup. Bantu share articlenya ke teman lainnya.